Bayi kecil ini dulu dibuang dalam kardus di stasiun, siapa sangka sekarang jadi artis dunia!

Bayi berusia satu bulan ditemukan di dalam kardus di sekitar stasiun kereta di Hunan, China. Bayi tersebut diamankan dan dibawa ke panti asuhan.

Dari panti asuhan tersebut bayi ini menemukan orang tua asuh yang ternyata sangat sayang dan tulus dalam merawatnya walau bukan anak kandung sendiri. Pasangan itu adalah Chuck dan Kim Walker asal Amerika yang sedang berpergian ke China.

Pasangan ini akhirnya memutuskan untuk mengadopsi bayi kecil yang akhirnya diberi nama Kenzie ini dan membawanya ke Amerika.

Ternyata tak butuh waktu lama bagi pasangan Walker ini untuk menyadari bahwa Kenzie dikaruniai bakat yang luar biasa. Kenzie kecil mampu menirukan suara dengan sempurna. Ia pun memiliki suara yang sangat indah.

Kenzie pun sering melakukan 'konser kecil' di hadapan kedua orangtuanya.

"Pagi itu kami baru saja tiba dari China. Alarm berbunyi, Kenzie begitu tertarik melihatnya, ia mendekatinya. Tiba-tiba saja Kenzie menirukan suara alarm itu dengan sempurna," ungkap Kim. Melihat bakatnya yang luar biasa, Kim dan Chuck selalu senantiasa mendukung Kenzie.



Hingga akhirnya menginjak usia 5 tahun Kenzie sudah berani tampil di hadapan banyak orang. Dan pada saat itu Kenzie mengatakan dengan mantap kepada kedua orangtuanya bahwa ia ingin menjadi penyanyi terkenal.

Dengan kemampuannya tentu Kenzie sanggup melakukannya. Ternyata benar saja. Kini Kenzie pun sering tampil sebagai penyanyi. Jadwalnya semakin padat dan ia pun pernah diundang untuk bernyanyi di panggung dalam stadion raksasa.

Orangtua asuh Kenzie masih selalu dan akan selalu mendukung hobi Kenzie untuk bernyanyi. Kenzie tak pernah melakukannya dengan terpaksa. Bagi Kenzie dan kedua orangtuanya, dengan bernyanyi Kenzie dapat membantu sesama yatim piatu dengan caranya.

Kenzie dan orangtuanya berharap kesadaran untuk mengadopsi dan menolong yatim piatu adalah hal yang penting.


Sumber: Merdeka.com

Subscribe to receive free email updates: