Video Detik-detik Neno Warisman Dihadang sebelum Deklarasi #2019GantiPresiden, Mencekam!

Jiromedia.com -Sekelompok massa yang mengatasnamakan Barisan Pemuda Riau (BPR) menolak kedatangan inisiator gerakan #2019GantiPresiden di Pekanbaru.

Mereka menilai, deklarasi #2019GantiPresiden yang akan dihadiri Neno Warisman merupakan bentuk makar terhadap pemerintah.
Neno tiba di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, Kamis (23/8) sekitar pukul 15.00 WIB. Kedatangannya dikawal pihak kepolisian. Setibanya di pintu keluar bandara, ratusan massa langsung melakukan penghadangan.
“Yang diancam disuruh bubar dan dihalangi, yang mengancam justru dibiarkan. Kok nalar aparat kita terbolak-balik. Ini ancaman serius buat demokrasi kita,” kata Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simanjuntak dalam twit-nya @Dahnilanzar, Minggu (26/8).
Penggerak Deklarasi #2019GantiPresiden, Neno Warisman tertahan di Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru, Provinsi Riau hingga tengah malam.
Ratusan massa menghadangnya lalu melakukan persekusi terhadap Neno. Tak hanya itu menurut Neno aparat keamanan juga menghardik dirinya.
(ps)

Subscribe to receive free email updates: